Tuesday, February 21, 2012

Adele Acungkan Jari Tengah di Brit Awards


Setelah melakukannya, Adele sempat meminta maaf.

Geger datang dari si penyabet enam Grammy 2012, Adele. Penyanyi asal Inggris ini kembali diganjar dua penghargaan di ajang Brit Awards 2012 Selasa malam, 21 Februari 2012 tapi tiba-tiba saja setelah menyampaikan sambutan singkat di atas podium, dia mengacungkan jari tengahnya.

Si pelantun Rolling in the Deep, tampaknya kesal karena sambutannya setelah meraih penghargaan Mastercard Album of The Year untuk album 21, dipotong sebelum selesai oleh James Corden, sang pembawa acara.






Ketika itu, saat George Michael memanggil namanya untuk menerima penghargaan, Adele naik ke podium. Dengan mata berkaca-kaca, dia mengungkapkan rasa bangganya menjadi warganegara Inggris.

"Tidak ada yang lebih membuatku bangga setelah memenangkan enam Grammy lalu kembali ke sini dan memenangkan penghargaan album terbaik tahun ini. Aku sangat bangga menjadi orang Inggris dan akan terbang dengan bendera Inggris," demikian Adele memberikan sambutan, seperti dikutip The Sun, 22 Februari 2012.

Segera setelah Adele mengatakan hal itu, Corden secara terang-terangan meminta Adele untuk menyudahi sambutannya dan langsung meminta penonton untuk menikmati penampilan Blur. 

Kesal, Adele langsung bereaksi. Dia mengacungkan jari tengah kanannya ke udara. Ini dia lakukan sebelum sorot kamera dipindah ke panggung di mana Blur tampil. Setelah melakukannya, Adele buru-buru meminta maaf.

"Maaf jika saya menyinggung, tapi hal itu menyinggung saya. Terima kasih banyak, dan terima kasih kepada penggemar saya. Saya tidak ingin mereka berpikir saya mengumpat kepada mereka," ujar Adele.

Acara yang digelar di O2 Arena London, semalam memang tidak sesuai dengan waktu yang diperkirakan. Penampilan band legendaris Inggris, Blur, juga ditunggu-tunggu karena merek mendapat penghargaan Outstanding Contribution To Music.

James Corden sendiri mendapat hujatan bertubi-tubi di akun Twitternya. Kabarnya, Corden langsung meminta maaf pada Adele secara personal dengan menghampirinya di dressing room.


[quote]








[/quote]



Inilah Vidionya :





sumber

No comments:

Post a Comment

Related Posts Plugin for WordPress, Blogger...